Sabtu, 23 November 2013

Macet dan Mobil

Bermukim di kota besar seperti Jakarta, macet tentu menjadi sarapan yang mau tidak mau harus kita nikmati. Bahkan macet bukan hanya menjadi sarapan, tapi juga makan siang dan makan malam.


Sebegitu parahnya?  Ya tentu saja. Dari tahun ke tahun penjualan mobil selalu meningkat yang tentu saja membuat meningkatnya volume kendaraan di jalan raya.

Saya lantas berpikir apa yang membuat orang berlomba-lomba membeli mobil ? Mungkin salah satunya karena fasilitas kredit, hanya dengan uang muka sekian juta saja dan dengan cicilan yang bisa disesuaikan dengan kondisi keuangan tentu menjadi nilai tambah.  

Di samping itu, sekarang ini mobil merupakan suatu kebutuhan yang cukup penting dalam kita menjalankan aktivitas sehari-hari. Apalagi jika kegiatan kita sehari-hari menempuh perjalanan yang cukup jauh dan harus berada di jalan setiap harinya, tentu saja kenyamanan berada di mobil pribadi sangatlah penting. Coba bandingkan dengan kita berada dalam kendaraan umum, bermacet ria dalam kondisi panas terik. Tentu sangat tidak nyaman.


Bagi sebagian orang yang merasa terlalu mahal membeli mobil baru, maka membeli mobil bekas adalah salah satu solusi. Selain harga mobil yang tentunya lebih murah, ditambah lagi dengan semakin banyaknya sentra penjualan mobil bekas yang juga menawarkan fasilitas kredit. 

Tapi harus diingat, jika kita memilih untuk membeli mobil bekas, jangan terburu-buru karena terigur dengan harga murah yang cukup terjangkau. Perlu diperhatikan juga kondisi mobil dan pastikan untuk menanyakan lebih sejelas-jelasnya kepada si penjual. Dan tentu saja harus sesuai dengan kebutuhan kita dan keluarga.

Sekarang saya mengerti mengapa orang berlomba-lomba membeli mobil. Keadaan kendaraan umum yang masih saja tidak nyaman dan aman bagi penumpang tentu saja menjadi masalah besar yang harus dipikirkan solusi. Sementara ada solusi mengenai kendaraan umum di ibukota tercinta ini, tidak ada salahnya kita memanjakan diri dengan dulu dengan menggunakan mobil pribadi. Dan mobil bekas dengan harga yang terjangkau merupakan salah satu alternative.

Selamat membeli mobil dan selamat bermacet ria. Semoga peningkatan penjualan mobil seiring juga dengan peningkatan kualitas tata kota dan jalan-jalan di ibukota tercinta ini.


0 komentar:

Posting Komentar